Latest Posts

Minggu, 20 September 2015

Matematika SD : Menentukan KPK dan FPB dengan mudah

2 komentar:
Menentukan KPK (Kelipatan Persekutuan Kecil) dan FPB (Faktor Persekutuan Besar) bagi anak usia sekolah dasar dapat dikatakan susah - susah gampang. Susah karena terkadang metode yang digunakan untuk mencari penyelesaian begitu rumit dan membingungkan.
Pada siswa kelas 4 SD, ada beberapa metode yang biasa digunakan dalam mencari FPB dan KPK.

Pertama,
Untuk menentukan KPK dari dua atau lebih bilangan kita dapat menggunakan metode mencari kelipatan, kelipatan persekutuan hingga di dapat KPK nya.
Contoh :
Tentukan KPK dari 4 dan 5 !

Jawab :
a. Kelipatan 4 = 4, 8, 12, 16, 20, 24, 28, 32, 36, 40, ...
    Kelipatan 5 = 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, 40, 45, 50, ...
b. Kelipatan Persekutuan
     (Mencari kelipatan yang sama dari dua bilangan yang akan di cari KPK nya)
    Kelipatan Persekutuan dari 4 dan 5 = 20, 40, ...
c. KPK dari 4 dan 5 = 20

Mau COBA UNTUK LATIHAN >>>>>>      disini       <<<<<<<<<<<<<<

Untuk menentukan
 FPB dari dua atau lebih bilangan kita dapat menggunakan metode mencari faktor dari masing - masing bilangan, faktor persektuan kemudian mencari FPB nya. Apa itu faktor bilangan ?, faktor bilangan adalah bilangan - bilangan yang dapat membagi habis bilangan yang diketahui.
Contoh :
Tentukan FPB dari 6 dan 9 !
a. Faktor dari 6 =  1, 2, 3 dan 6
    Faktor dari 9 = 1, 3, 9
b. Faktor Persekutuan dari 6 dan 9 = 1 dan 3
c. FPB dari 6 dan 9 = 3

Cara ini terlihat sangat mudah, namun untuk bilangan - bilangan yang besar sulit dilakukan karena akan memakan banyak waktu dalam menghitungnya.

Kedua,

Menggunakan faktorisasi prima, menggunakan pohon faktor. Nah, kesulitan menggunakan pohon faktor adalah siswa harus mengetahui bilangan - bilangan prima. Apa itu bilangan prima ? bilangan prima adalah bilangan yang dapat dibagi habis oleh 1 dan dirinya sendiri. Contoh bilangan prima adalah 2, 3, 5, 7, 11, 13, ....

Contoh mencari
 KPK dan FPB dengan pohon faktor.
Carilah KPK dan FPB dari 12 dan 36 !


Pohon Faktor

Berdasarkan faktorisasi prima menggunakan pohon faktor, di dapat :

Faktorisasi prima dari 12 = 
  22 x 3
Faktorisasi prima dari 36=
2x 32
KPK 12 dan 36 =
(Masukkan semua angka dari masing - masing faktorisasi prima, apabila terdapat angka yang sama masukkan salah satu dan carilah angka yang memiliki pangkat yang lebih besar)
 36  = 2x 32                                
FPB 12 dan 36 =
(Masukkan angka yang sama pada kedua faktorisasi dan carilah angka yang memiliki pangkat yang lebih kecil) 
12 = 22 x 3 

Ketiga,
Menggunakan metode tabel, menggunakan metode ini dengan mencari pembagi dari dua atau lebih bilangan yang akan dicari KPK dan FPB nya, sampai bilangan - bilangan tersebut tidak dapat dibagi lagi.
Contoh :
Carilah KPK dan FPB dari 12 dan 36 !

Tabel Faktor
dengan metode ini, kita membagi masing - masing bilangan dengan angka yangsama. Apabila tidak ada angka yang dapat membagi dua atau lebih bilangan yang akan dicari KPK dan FPB nya, maka di bagi dengan 1.

KPK dari 12 dan 36 adalah : 2 x 2 x 3 x 1 x 3 = 36 (perhatikan kotak berwarna merah)
FPB dari 12 dan 36 adalah : 2 x 2 x 3 = 12 
atau bisa dilihat di channel youtube berikut : KPKdanFPB
Nah, sekarang bagaimana mudah bukan ?
Selamat belajar matematika dan semoga bermanfaat

Contoh Soal Untuk Latihan >>>>>>>>>>>>>>>>>>>>  Disini    <<<<<<<<<<<<
Continue Reading...

Sabtu, 19 September 2015

APLIKASI PENERIMAAN SISWA BARU (APSB)

Tidak ada komentar:
Penerimaan siswa baru merupakan salah satu proses yang ada di instansi pendidikan seperti sekolah yang berguna untuk menyaring calon siswa yang terpilih sesuai kriteria yang ditentukan oleh sekolah tersebut untuk menjadi siswa didiknya. Pada umumnya proses penerimaan siswa baru dilakukan melalui tahapan
pendaftaran, tes seleksi, dan pengumuman penerimaan siswa.
Maka untuk meningkatkan keamanan penyimpanan data, otomatisasi penghitungan nilai test, serta kemudahan pemberian informasi penerimaansiswa baru diperlukan sebuah aplikasi sistem informasi penerimaan siswa baru yang sederhana dan mudah untuk di operasionalkam.penulis berharap aplikasi ini bisa mudah digunakan bagi guru-guru di lingkungan pendidikan

Apsb 2013 by nurjaya from Nur Jaya


Download Filenya : Disini    Atau       D i s i n i
Continue Reading...

Jumat, 18 September 2015

FIELD TRIP KE PLTA RIAM KANAN

Tidak ada komentar:
KEGIATAN INI DI LAKSNAKAN PADA TANGGAL 

15 SEPTEMBER 2015





















Continue Reading...

Kamis, 17 September 2015

MANFAAT BELAJAR DENGAN BERMAIN

Tidak ada komentar:
Bermain adalah aktivitas yang tidak dapat dipisahkan dari anak-anak. Orang-orang sering kali menyebut dunia anak sebagai dunia bermain. Terkadang, orang dewasa pun masih ingin kembali ke dunia anak agar bisa terlepas dari kepenatan rutinitas dunia kerja. Akan tetapi, kita tidak mungkin membiarkan anak-anak hanya tenggelam dalam permainan sepanjang waktu, bukan? Mereka juga harus sekolah dan membagi waktu untuk belajar.
 Jadi, kita harus memikirkan cara agar anak dapat terus bermain, tetapi mereka juga mendapat pelajaran dari permainan tersebut. Kita harus mengajak mereka belajar dengan bermain. Sebab, melalui permainan anak-anak lebih mudah menyerap dan menerapkan pelajaran yang diberikan.

Salah satu metode belajar yang akan menarik bagi anak-anak adalah belajar dengan bermain di luar kelas, yaitu di lingkungan sekitarnya. Dengan berkegiatan di ruang terbuka, anak-anak akan mempelajari lebih banyak hal. Namun, saat ini banyak bukti menunjukkan bahwa anak-anak semakin sedikit bermain dan bereksplorasi di luar kelas serta tidak mengembangkan keterkaitan dengan lingkungannya

Ada beberapa subjek pelajaran yang dapat diterapkan lewat permainan di luar kelas, yaitu seni, desain, dan teknologi; bahasa dan sastra; humaniora; matematika; musik; kepribadian, sosial, kesehatan, dan kewarganegaraan; dan sains


Subjek-subjek tersebut dapat ditujukan untuk anak SD kelas 1-6. Anda tidap perlu repot-repot mencari ide untuk permainan yang sesuai dengan subjek tersebut. Temukan permainan dan ide praktisnya pada buku Seri Brain Power SD berjudul Aktivitas Permainan dan Ide Praktis Belajar di Luar Kelas. Buku yang baru diterbitkan ini menawarkan berbagai permainan yang menarik dan menyenangkan sekaligus mendidik. 

Pada subjek seni, desain, dan teknologi, Anda dapat menawarkan permainan membuat topeng hewan, menjiplak daun, dan fotografi alam. Pada subjek bahasa dan sastra, tersedia permainan drama di taman dan puisi di ruang terbuka. Pada subjek humaniora, ada berburu harta karun, laporan cuaca, dan lapisan vegetasi. Pada subjek matematika terdapat lompat kompas, setua apa pohonmu?, dan mengurutkan benda. Pada subjek musik terdapat musik alam dan jalan dan dengarkan. Pada subjek kepribadian, sosial, kesehatan, dan kewarganegaraan terdapat permainan tutuplah mataku, tongkat perjalanan, dan parasut goyang. Pada subjek sains terdapat menanam jagung, sarang burung, dan jaring serangga. Setiap permainan dalam subjek tersebut tidak terbatas pada itu saja, masih banyak yang ditawarkan dalam buku ini dan, tentu saja, Anda dapat menciptakan ide-ide permainan menarik lainnya. 
Hal yang perlu diperhatikan ketika melakukan permainan di ruang terbuka adalah keamanan, kebersihan, dan kesehatan. Selalu awasi anak-anak yang sedang bermain. Pilih pula lingkungan yang sesuai untuk permainan dan terjamin keamanann ya untuk anak-anak, misalnya tidak di dekat kolam atau danau yang dalam. Kemudian, selalu ajak anak mencuci tangan setelah bermain dan ajak anak mengenakan pakaian yang nyaman dan sesuai jika bermain dengan air kolam, pastikan anak-anak memakai jas hujan atau sepatu bots jika perlu. Selalu sediakan kotak P3K untuk persiapan jika anak-anak terluka atau terjatuh. Jangan lupakan juga makanan kecil atau kudapan dan air minum jika anak-anak tiba-tiba merasa lapar dan kehausan. 

Hal yang perlu diperhatikan ketika melakukan permainan di ruang terbuka adalah keamanan, kebersihan, dan kesehatan. Selalu awasi anak-anak yang sedang bermain. Pilih pula lingkungan yang sesuai untuk permainan dan terjamin keamanann ya untuk anak-anak, misalnya tidak di dekat kolam atau danau yang dalam. Kemudian, selalu ajak anak mencuci tangan setelah bermain dan ajak anak mengenakan pakaian yang nyaman dan sesuai jika bermain dengan air kolam, pastikan anak-anak memakai jas hujan atau sepatu bots jika perlu. Selalu sediakan kotak P3K untuk persiapan jika anak-anak terluka atau terjatuh. Jangan lupakan juga makanan kecil atau kudapan dan air minum jika anak-anak tiba-tiba merasa lapar dan kehausan.
"Mengajak siswa belajar di luar kelas dapat memberi pengaruh positif, dapat menambah wawasan, bahkan dapat langsung diaplikasikan di lapangan."
Aplikasi yang dimaksud sangat beragam, Yaya memaparkan alasan mengajak siswanya ke pusat kebudayaan Amerika adalah menginginkan siswanya memiliki pengetahuan soal negara adidaya tersebut, selain itu juga berada dalam lingkungan kondusif untuk membudayakan bahasa internasional membuat para siswanya tertantang untuk menggunakan bahasa tersebut.
"Pembelajaran di Luar kelas misanya dengan berkunjungan daerah wisata PLTA memacu siswa agar lebih aktif lagi berkomunikasi langsung dengan alam. Para siswa harus melihat sendiri, inilah keadaan paling kini. Semua harus pandai menyampaikan sesuatu dalam bahasa yang sederhana".
Belajar di luar sekolah juga lebih membuka pandangan para siswa sehingga pengetahuan di luar kurikulum pun dapat diterima lebih baik.
Continue Reading...

Minggu, 13 September 2015

TOUR DAN UMROH

Tidak ada komentar:
1. UMROH
                    

2. TOUR KE BALI 
     
        
    







Continue Reading...